MAHIDARA.COM, BANDUNG - Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Perusahaan Umum Jasa Tirta II sebagai agen pembangunan ikut terlibat membangun pengembangan daerah Mandalika.
Hal tersebut diwujudkan melalui kolaborasi 35 BUMN dalam Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (TJSLP) yang diwujudkan lewat Program Bakti BUMN untuk Mandalika.
Jasa Tirta II merupakan salah satu BUMN yang ikut berkontribusi dalam program tersebut. Jasa Tirta II ikut membantu untuk pembangunan Bank Sampah dengan memberikan bantuan sebesar 100 juta rupiah.
Baca Juga: Jasa Tirta II, Sukses Berdayakan Peternak Sampai Berpengasilan Jutaan Rupiah
Tak hanya itu, Jasa Tirta II juga berpartisipasi untuk lingkungan Mandalika dengan membantu menyediakan 250 pohon senilai 117 juta untuk kegiatan penanaman pohon.
Partisipasi tersebut merupakan bentuk komitmen Jasa Tirta II dalam memberikan dukungan untuk kesejahteraan masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
“Program Bakti BUMN di Mandalika menjadi program yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan-kegiatan yang berfokus pada 3 bidang prioritas yaitu Pendidikan, Lingkungan dan Pengembangan UMK. Program ini berjalan dengan baik berkat kolaborasi 35 BUMN serta dukungan masyarakat Mandalika,”ucap Deputi Bidang SDM, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN, Tedi Bharata.
Baca Juga: Maling Gas Subsidi Rugikan Negara Rp 1,2 Miliar, 4 Bandit LPG di Karawang Diringkus Polisi
Pada Sabtu, 1 Oktober 2022 bertempat di Mandalika telah dilaksanakan Seremonial Kolaborasi Bakti BUMN Untuk Mandalika 2 oleh Deputi Bidang SDM, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN, Tedi Bharata, dan Gubernur Nusa Tenggara Barat, Zulkieflimansyah, serta Pejabat Perwakilan BUMN, salah satunya Direktur Keuangan, SDM dan Manajemen Risiko Jasa Tirta II.
Artikel Terkait
Usung Tema Water and Renewable Energy Learning Center, Jasa Tirta II Tingkatkan Kapasitas SDM
Kurangi Pencemaran Limbah Pabrik, Jasa Tirta II Gelar Pelatihan Olahan Pupuk Biogas Bagi Peternak
Peringati HUT ke-55, Jasa Tirta II dan Forkopimda Purwakarta Tebar Benih Ikan di Waduk Jatiluhur
Peringati HUT RI Ke-77 Jasa Tirta II Raih Rekor MURI Bentangkan Bendera Raksasa di Waduk Jatiluhur Purwakarta
Jasa Tirta II, Sukses Berdayakan Peternak Sampai Berpengasilan Jutaan Rupiah