MAHIDARA.COM, PURWAKARTA- Jasa Tirta II bersama PT. Pegadaian, PT. AirNav Indonesia siap mengajak Relawan Bakti BUMN mensejahterakan masyarakat dengan terjun dan terlibat secara langsung dalam program pengolahan eceng gondok di Waduk Jatiluhur Kecamatan Jatiluhur Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.
Program Relawan Bakti BUMN Batch III yang diinisiasi dari Kementerian BUMN ini dilaksanakan secara serentak pada tanggal 7 hingga 10 Maret 2023 dengan melibatkan 21 BUMN dan anak usaha di sepuluh lokasi, yakni Batam, Palembang, Bangka Belitung, Jatiluhur, Borobudur, Banyuwangi, Timor Tengah Selatan, IKN Nusantara, Makassar dan Wakatobi.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan BUMN tak hanya berperan sebagai penggerak perekonomian, melainkan juga dalam segi sosial. Erick menyampaikan, program Relawan Bakti BUMN merupakan bentuk komitmen dalam memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat dan negara.
Baca Juga: Kabar Gembira KUR BRI 2023 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Ketentuannya!
"Para pegawai BUMN harus mampu meningkatkan jiwa kerelawanan dalam memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat dan negara," ujar Erick di Jakarta, Selasa (7/3/2023). Erick menilai, program ini dapat menjembatani implementasi AKHLAK bagi para pegawai
BUMN.
10 relawan dari berbagai BUMN telah terpilih untuk melaksanakan Bakti BUMN di Jatiluhur dan terlibat aktif memberikan edukasi kepada masyarakat luas terkait nilai dari program di media sosial yang dimiliki Relawan.
Terpilihnya Waduk Jatiluhur sebagai tempat penyelenggaraan Program Relawan Bakti BUMN Batch III karena pengolahan eceng gondok merupakan salah satu Program Creating Shared Value (CSV) yang dilaksanakan oleh TJSL Jasa Tirta II.
Baca Juga: Tertipu Janji Manis Oknum Petinggi Summarecon, Dirut PT BSK Mengaku Habis Puluhan Juta
“Kami berterimakasih atas terpilihnya Jatiluhur menjadi bagian dari Program Relawan Bakti BUMN dan siap berkolaborasi dalam Program TJSL BUMN untuk memberikan kemanfaatan yang lebih besar untuk masyarakat,”ucap Direktur Utama Jasa Tirta II Imam Santoso sekaligus membuka kegiatan Relawan Bakti BUMN di Jatiluhur pada tanggal 7 Maret 2023 di Istora Cafe, Kawasan Jatiluhur Valley & Resort.
Turut hadir mendampingi Direktur Keuangan, SDM dan Manajemen Risiko Jasa Tirta II Indriani Widiastuti bersama perwakilan PT. Pegadaian dan PT. AirNav Indonesia.
Pada hari pertama (7 Maret 2023), Relawan BUMN menggelar BUMN Mengajar di SDN 3 Jatiluhur dengan memberikan materi inspirasi dan motivasi untuk para siswa. Setelah itu, Relawan BUMN diajak mengunjungi Kampung Maranggi Plered, sentra UMKM yang berjualan kuliner lokal sate maranggi khas Purwakarta.
Baca Juga: Dibuka Menteri PUPR, Jasa Tirta II Gelar Webinar Tanggap Darurat Penanganan Bencana Banjir
Relawan BUMN kembali melanjutkan kegiatan BUMN Mengajar di Kampung Ilmu yang terletak di Tegalwaru, Plered Kabupaten Purwakarta sekaligus mensosialisasikan kepada masyarakat tentang pemilahan sampah.
Acara malam harinya, Relawan BUMN bertemu dengan tokoh masyarakat sekitar Jatiluhur, berdialog dan mengajak partisipasi masyarakat dalam kegiatan pengolahan eceng gondok di Waduk Jatiluhur.
Artikel Terkait
Peduli Bencana Gempabumi Cianjur, Jasa Tirta II Salurkan Bantuan Untuk Masyarakat
Penertiban KJA, Jasa Tirta II Gandeng Satgas Citarum Harum dan Forkopimda Purwakarta
Jasa Tirta II Raih Kembali Penghargaan BUMN Informatif
Kurangi Emisi Karbon, Jasa Tirta II Tanam 10 Ribu Pohon di Jakarta
Dibuka Menteri PUPR, Jasa Tirta II Gelar Webinar Tanggap Darurat Penanganan Bencana Banjir